UPDATEBALI.com, BADUNG – Wakil Bupati Badung, Ketut Suiasa, menghadiri upacara Karya Dewa Yadnya Melaspas, Mendem Pedagingan medasar Caru Manca Kelud di Pura Melanting dan Balai Banjar Desa Adat Pelaga pada Selasa, 25 Juni 2024.
Upacara ini dipimpin oleh Ida Pedanda dari Griya Simpangan Pelaga dan turut dihadiri oleh Nyonya Seniasih Giri Prasta, perwakilan Dinas Kebudayaan, Camat Petang AA. Ngurah Raka Sukaeling, Bendesa Adat Pelaga Ketut Budayasa, Bendesa Alitan Majelis Desa Adat Kecamatan Petang, serta para Bendesa Adat se-Kecamatan Petang.
Sebagai bentuk dukungan dan komitmen pemerintah, Wabup Suiasa menyerahkan secara simbolis bantuan dana hibah APBD Perubahan tahun 2023 sebesar Rp. 5 miliar kepada Bendesa Adat Pelaga. Bantuan ini diharapkan dapat menunjang pembangunan di Desa Adat Pelaga.
Dalam sambutannya, Wabup Ketut Suiasa mengungkapkan rasa syukur dapat hadir dan menyaksikan langsung pelaksanaan karya melaspas dan mendem pedagingan di Pura Melanting dan Balai Banjar Desa Adat Pelaga. Ia berharap melalui pelaksanaan upacara ini, Ida Sang Hyang Widhi Wasa akan senantiasa melimpahkan kerahayuan kepada masyarakat Desa Adat Pelaga serta Pemerintah Kabupaten Badung.
“Saya merasa bangga dan terkesima melihat hasil pembangunan krama Desa Adat Pelaga berupa Balai Banjar dan Pura Melanting. Saya berharap Balai Banjar ini dapat menjadi wadah dan tempat untuk melahirkan serta menyatukan pemikiran-pemikiran yang baik dan luhur dalam melaksanakan perencanaan dan program di tingkat Desa Adat. Ke depan, Balai Banjar ini diharapkan dapat bermanfaat untuk melestarikan seni, adat, dan budaya yang didasari oleh pemikiran yang suci dan luhur sehingga terwujud keseimbangan alam sekala dan niskala,” ujarnya.
Sementara itu, Bendesa Adat Desa Pelaga, Ketut Budayasa, menyampaikan terima kasih kepada Wabup Suiasa yang telah hadir dan turut mendoakan kelancaran karya melaspas tersebut. Ia melaporkan bahwa bantuan hibah yang diberikan digunakan untuk pembangunan Pura Melanting dan Bale Banjar Desa Adat Pelaga.
“Kami sampaikan terima kasih kepada Pemkab Badung yang telah membantu melalui dana hibah pada APBD Perubahan tahun 2023 dan kepada Bapak Wabup Suiasa yang sudah meluangkan waktu untuk hadir sebagai upasaksi pada acara karya melaspas Pura Melanting dan Balai Banjar Desa Adat Pelaga,” ucapnya. (den/ub)