Senin, Maret 10, 2025
BerandaTeknologiAplikasiIntip Motorku X, Ada Voucher Cashback untuk Pembelian Motor Honda

Intip Motorku X, Ada Voucher Cashback untuk Pembelian Motor Honda

UPDATEBALI.comDENPASAR – Astra Motor Bali kembali menawarkan penawaran spesial untuk konsumen setia Honda melalui aplikasi Motorku X. Aplikasi ini dirancang untuk memberikan kemudahan dalam memilih kendaraan impian dengan berbagai fitur menarik dan penuh keuntungan.

Salah satu penawaran menarik dari Motorku X adalah voucher cashback bagi konsumen yang ingin membeli sepeda motor Honda. Voucher ini tersedia dalam jumlah terbatas setiap periodenya, sehingga hanya konsumen yang beruntung yang bisa memanfaatkannya.

Cara mendapatkan voucher cashback ini cukup mudah. Konsumen hanya perlu masuk ke aplikasi Motorku X, memilih katalog motor Honda yang diinginkan, menggunakan kode voucher yang tersedia, lalu klik “lihat detail” dan gunakan voucher tersebut. Setelah itu, konsumen bisa memilih jenis pembayaran, baik cash atau kredit, kemudian melanjutkan proses pembelian dan menunggu dealer pilihan untuk konfirmasi lebih lanjut. Semua ini berlaku sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ada selama periode berlangsung.

Baca Juga:  Pemprov Bali Raih Predikat Informatif untuk Keempat Kalinya di Anugerah KIP 2024

Region Head Astra Motor Bali, Yohanes Kurniawan, menjelaskan bahwa aplikasi Motorku X dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan layanan yang mudah dan praktis, serta memberikan berbagai keuntungan.

“Melalui Motorku X, konsumen dapat menikmati kemudahan dalam pembelian sepeda motor, booking servis untuk perawatan motor Honda, pemberian suku cadang dan ketersediaan stoknya, serta layanan darurat di jalan raya. Selain itu, konsumen juga dapat memilih tenant pembelian yang bekerjasama dengan kami,” jelas Kurniawan.

Baca Juga:  Komunitas Bersih-Bersih Bali Jembrana, Siapkan Aksi Pembersihan di TPS Lingkungan Keladian

Aplikasi ini juga menyediakan permainan “Hepi Go” yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan poin yang bisa ditukarkan dengan berbagai promo menarik.

“Dengan semangat sinergi bagi negeri, kami berharap konsep kemudahan dalam satu genggaman melalui aplikasi Motorku X dapat dinikmati oleh konsumen setia Honda. Kami berharap aplikasi ini dapat dimanfaatkan dan menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan konsumen setia Honda,” tambahnya.

Baca Juga:  Tampil Sporty dan Modern, Honda Big Bike Hadir di Event Exhibition Otomotive 

Sejak diluncurkannya aplikasi Motorku X di Bali, sudah ada 327.000 pengguna di wilayah Bali dan mencapai 6,06 juta pengguna di seluruh Indonesia. Dengan angka ini, Astra Motor Bali optimis bahwa aplikasi ini akan terus menjadi solusi digital yang disukai oleh konsumen setia Honda.(ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments