Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliPemkab Tabanan Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024

Pemkab Tabanan Mengucapkan Selamat Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024

UPDATEBALI.com, TABANANBupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, bersama Wakil Bupati Tabanan, I Made Wirawan, SE, dengan tulus mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah kepada seluruh Umat Muslim yang merayakan.

Dalam sambutannya, Bupati Sanjaya mengajak masyarakat Muslim khususnya di Kabupaten Tabanan untuk memaknai Hari Raya Idul Fitri sebagai momentum kemenangan setelah menjalankan Ibadah Puasa di bulan Ramadhan.

“Kami sangat berharap di bulan yang penuh berkah ini agar seluruh Umat Muslim yang merayakan Hari Raya Idul Fitri diberkahi dengan kemuliaan, kedamaian, kesehatan serta kesuksesan. Mari kita saling maaf-memaafkan,” ujar Bupati Sanjaya, mengisyaratkan pentingnya penuh toleransi dan perdamaian di tengah-tengah perbedaan.

Baca Juga:  Semarakan Bulan Bung Karno Sekaligus HLH se-Dunia, Pemkab Tabanan Gelar Aksi Nyata Peduli Lingkungan

Bupati Sanjaya, sebagai pemimpin Kabupaten Tabanan, menegaskan komitmennya untuk terus mendukung dan memperkuat kerukunan umat beragama.

Ia menekankan bahwa kebersamaan dan persaudaraan harus terus terjalin kuat dan harmonis guna membangun Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, dan Madani (AUM).

Tak lupa, Bupati Sanjaya juga menyampaikan apresiasi atas kontribusi dan kehadiran umat Muslim dalam memperkaya keragaman budaya dan kehidupan masyarakat Tabanan. Semangat kebersamaan dalam perayaan Idul Fitri diharapkan tidak hanya menjadi momen kemenangan pribadi, tetapi juga momentum memperkuat tali persaudaraan antarumat beragama.

Baca Juga:  Bupati Sanjaya Ikuti Upacara Eedan Karya Agung Tawur Panca Wali Krama di Kantor Bupati Tabanan

Sementara itu, Wakil Bupati Tabanan, I Made Wirawan, SE, juga turut menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada seluruh umat Muslim di Tabanan. Ia mengimbau agar semangat kebersamaan dan toleransi selalu terjaga, serta menjadikan Tabanan sebagai contoh kehidupan beragama yang damai dan harmonis.

Dalam suasana yang penuh haru dan kebersamaan, masyarakat Tabanan dari berbagai latar belakang agama turut menyambut hangat pesan perdamaian dan kesatuan yang disampaikan oleh Bupati dan Wakil Bupati Tabanan. Semoga semangat Idul Fitri ini mampu menebar kebaikan dan kedamaian di seluruh penjuru Kabupaten Tabanan. (den/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments