Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliRibuan Masyarakat Buleleng Meriahkan Jalan Santai Peringati HUT Kota Singaraja ke-420

Ribuan Masyarakat Buleleng Meriahkan Jalan Santai Peringati HUT Kota Singaraja ke-420

UPDATEBALI.com, BULELENG – Momen spesial perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-420 Kota Singaraja dirayakan dengan semangat dan keceriaan oleh ribuan masyarakat Buleleng melalui partisipasi dalam acara jalan santai yang digelar di Taman Kota Singaraja pada Jumat 29 Maret 2024.

Kemeriahan terlihat dari animo masyarakat yang memadati areal Taman Kota Singaraja, mulai dari jajaran pegawai, unsur TNI/Polri, pelajar, hingga masyarakat umum yang turut meramaikan kegiatan ini.

Acara jalan santai ini dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana, didampingi oleh Ketua DPRD Buleleng, Sekda Buleleng, dan jajaran Forkopimda. Rute jalan santai dimulai dari Taman Kota Singaraja menuju Jalan Pramuka, Jalan Ahmad Yani, Jalan Dewi Sartika, Jalan Udayana, dan berakhir kembali di Taman Kota Singaraja. Puncak acara ditandai dengan pengibasan bendera dan pelepasan balon ke udara, menambah nuansa kegembiraan dalam perayaan ini.

Baca Juga:  Ketut Lihadnyana Tegaskan Hibah Pemkab Buleleng Sudah Dikaji TAPD

Pj. Lihadnyana dalam sambutannya mengajak seluruh masyarakat Buleleng untuk bersatu dan meriahkan kegiatan ini sebagai wujud cinta terhadap Kota Singaraja. Baginya, jalan santai ini bukan hanya sekadar kegiatan biasa, tetapi juga sebagai langkah untuk mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara semua elemen masyarakat.

“Kita harus bersatu dan semangat untuk memajukan Kota Singaraja. Mari kita tetap berkomitmen untuk membawa Singaraja ke arah yang lebih baik di masa depan,” tegas Lihadnyana.

Baca Juga:  Lepas 54 PMI ke New Zealand, Pj Lihadnyana Tekankan para PMI Buleleng Lebih Produktif

Selain jalan santai, kegiatan ini juga dimeriahkan oleh kehadiran BPD Bali yang memberikan door prize kepada peserta jalan santai. Tak hanya itu, suasana semarak terus terjaga dengan diselenggarakannya lomba Baleganjur yang diikuti oleh 10 peserta dari pelajar, sekaa gong, dan padepokan seni yang berada di Buleleng.

Perayaan HUT Kota Singaraja ke-420 tahun ini tidak hanya menjadi momentum untuk mengenang sejarah, tetapi juga sebagai kesempatan untuk mempererat persatuan dan kesatuan dalam meraih masa depan yang lebih cerah bagi Kota Singaraja dan seluruh masyarakat Buleleng.(adv/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments