Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliBupati Bangli Gelar Pelatihan Digital untuk Tingkatkan Kompetensi ASN dan UMKM

Bupati Bangli Gelar Pelatihan Digital untuk Tingkatkan Kompetensi ASN dan UMKM

UPDATEBALI.com, BANGLI – Langkah strategis dalam menghadapi revolusi digital semakin direspons oleh Kabupaten Bangli dengan menyelenggarakan pelatihan Digital Talent Scholarship (DTS) bekerjasama dengan Balai Pengembang Sumber Daya Manusia dan Penelitian (BPSDMP) Kementrian Kominfo Yogyakarta.

Program ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dan ketrampilan digital bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) serta pelaku usaha di daerah tersebut.

Bupati Bangli, SN Sedana Arta, membuka kegiatan tersebut yang bertempat di Gedung Bukti Mukti Bhakti Kantor Bupati Bangli pada hari Senin, 4 Maret 2024.

Anton Susanto, selaku Kepala BPSDMP Kementerian Kominfo Yogyakarta, menyampaikan tujuan dari pelatihan DTS ini adalah untuk meratakan kompetensi digital bagi ASN serta mendukung transformasi menuju smart city di wilayah Indonesia.

Baca Juga:  Universitas Udayana Terima Audiensi Ditjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri RI

Pelatihan Government Transformation Academy (GTA) bertema Analisis Kota Cerdas merupakan bagian dari program ini, yang diikuti oleh 60 peserta, serta pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) untuk 80 pelaku usaha di Bangli. Kegiatan ini akan berlangsung selama 4 hari, menitikberatkan pada pemahaman tentang transformasi kota yang cerdas serta strategi digital dalam dunia bisnis.

Dalam sambutannya, Bupati Bangli menyampaikan apresiasi atas kerjasama dengan BPSDMP Yogyakarta, yang memberikan kesempatan bagi ASN, UMKM, dan generasi muda Bangli untuk meningkatkan kemampuan melalui program DTS ini.

Baca Juga:  Terima SK Kenaikan Pangkat Digital, Bupati Giri Prasta Apresiasi Aplikasi SIASN BKN

Harapannya, program ini dapat berkontribusi pada peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bangli di masa mendatang.

“Digitalisasi adalah langkah yang tidak bisa dihindari di era Internet of Things (IoT), sekaligus menjadi bagian dari reformasi birokrasi. Bagi UMKM, digitalisasi membawa dampak positif dalam memperluas jangkauan pemasaran dan meningkatkan pendapatan,” ungkap Bupati.

Ia juga menekankan pentingnya pelatihan ini dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Bangli serta memperluas pasar produk-produk lokal ke tingkat global. Dengan semangat “Melompat Lebih Tinggi”, Bupati berharap Bangli akan menjadi salah satu yang terdepan dalam hal kualitas SDM di Bali bahkan di Indonesia.

Baca Juga:  Manggala Utama PAKIS Bali Serahkan 150 Paket Bantuan kepada Lansia di Badung

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Tenaga Kerja Kabupaten Bangli, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangli, serta sejumlah narasumber turut hadir dalam acara ini, bersama dengan seluruh peserta DTS dan DEA di Kabupaten Bangli. Semua diharapkan dapat memanfaatkan pelatihan ini dengan baik untuk mendukung transformasi digital di Bangli. (yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments