Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliBadungBandara Ngurah Rai Meriahkan Hari Raya Imlek dengan Tarian Barongsai dan Program...

Bandara Ngurah Rai Meriahkan Hari Raya Imlek dengan Tarian Barongsai dan Program Khusus

UPDATEBALI.com, BADUNG – Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai semakin meriah dengan kehadiran tarian barongsai yang memukau dan program khusus dalam menyambut Hari Raya Imlek Tahun Naga 2024.

Pada hari Sabtu, 10 Februari 2024, suasana bandara semakin hidup dengan tabuhan genderang dan gerakan lincah para penari barongsai yang menghibur para pengguna jasa bandara di ruang tunggu keberangkatan terminal domestik.

Menyikapi momen penting ini, General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Handy Heryudhitiawan, menyatakan komitmennya untuk memberikan pengalaman terbang yang tak terlupakan bagi semua pengguna jasa bandara.

Baca Juga:  Sambut Hari Raya Imlek, Komunitas Honda Big Bike Adakan Kegiatan Sosial

“Kami menyelenggarakan thematic event pada setiap momen hari raya dan hari besar untuk meningkatkan pengalaman penumpang serta pendapatan bandara,” ujarnya.

Dalam rangka merayakan Hari Raya Imlek, bandara menggelar penampilan tarian barongsai di area terminal domestik dan internasional, disambut dengan antusiasme oleh penumpang. Hal ini membuktikan pentingnya menjaga pengalaman penumpang di bandara.

Baca Juga:  Pemkab Buleleng Susun Peta Rencana SPBE Tahun 2024-2028

Lebih lanjut, Handy menjelaskan bahwa bandara juga mengadakan loyalty program bernama Eat, Shop, Fly, di mana pengguna jasa dapat menukarkan struk belanja dengan poin yang bisa ditukarkan dengan hadiah menarik.

Dengan adanya event thematic seperti ini, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai berharap dapat memberikan pengalaman terbang yang berkesan bagi pengguna jasa. Selama masa libur panjang Isra Mikraj dan Hari Raya Imlek, bandara melayani sebanyak 192.284 penumpang, dengan puncak pelayanan pada tanggal 8 Februari mencapai 68.408 penumpang.

Baca Juga:  Kemenhub Terbitkan Edaran Pengaturan Operasional Bandara Ngurah Rai

“Diprediksi jumlah penumpang akan terus meningkat hingga Tahun Baru Imlek dengan rata-rata 60 ribu penumpang per hari,” ucap Handy Heryudhitiawan.

Keseruan dan keamanan penumpang menjadi prioritas utama bandara, yang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik dalam setiap momen penting dan meriah seperti ini.(yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments