UPDATEBALI.com, JEMBRANA – Sebuah truk bermuatan material bangunan ringsek pada bagian kepala setelah menyeruduk truk didepannya, di jalur Denpasar Gilimanuk, Banjar/Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, Jumat malam 17 November 2023. Tidak ada korban jiwa, namun satu orang supir sempat terjepit body truk saat dilakukan evakuasi.
Dari informasi, peristiwa kecelakan tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 wita. Kecelakaan melibatkan truk DK 8276 WQ yang dikendarai I Wayan Madia (64) asal Kelurahan Baler Balai Agung, Negara, dengan truk DK 8083 UJ dikemudikan Wayan Sudira (57) asal Tabanan.
“Peristiwa laka tersebut dilaporkan sekitar pukul 22.10 WITA, petugas satlantas langsung meluncur ke TKP untuk melakukan evakuasi kendaraan,” kata Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Ni Putu Meipin Ekayanti, dalam keterangannya, Sabtu 18 November 2023.
AKP Meipin menjelaskan, kecelakaan yang melibatkan dua truk tersebut, berawal dari truk DK 8276 WQ yang dikendarai I Wayan Madia (64) asal Kelurahan Baler Balai Agung, Negara, bergerak dari arah barat ke timur atau dari arah Denpasar menuju Gilimanuk.
Saat memasuki Banjar Banyubiru, Negara, tepatnya pada KM 98-99, kemudian menyeruduk pantat truk DK 8083 UJ dikemudikan Wayan Sudira (57) asal Tabanan yang bergerak searah didepannya.
Diduga kurang menjaga jarak aman dari kendaraan di depannya, sehingga menabrak bagian belakang sebelah kanan truk tersebut,” ungkapnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, namun truk DK 8276 WQ mengalami kerusakan parah, ringsek pada bagian body kepala truk. Sementara truk DK 8083 UJ hanya mengalami penyok pada body bak belakang kanan. Hingga berita ini ditayangkan belum ada keterangan pasti kerugian akibat kecelakaan tersebut.
Pihaknya kembali menghimbau kepada para pengendara lalu lintas untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas di jalan raya, demi keselamatan diri sendiri maupun orang lain.(dik/ub)