Senin, April 28, 2025
BerandaBaliIngatkan Masyarakat Terus Taat Prokes, Pemkot Denpasar Gelar Kembali Pemantauan di Sejumlah...

Ingatkan Masyarakat Terus Taat Prokes, Pemkot Denpasar Gelar Kembali Pemantauan di Sejumlah Titik

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Kegiatan Pemantauan Protokol Kesehatan berskala mikro oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Denpasar kembali dilaksankan pada Kamis, (24/6) malam.

Kegiatan dipusatkan disejumlah titik diantaranya area Lapangan Puputan Badung, I Gusti Ngurah Made Agung , Traffic Light Tohpati, Taman Kota Lumintang, dan Traffic Light  Ubung.

Kasatpol – PP Kota Denpasar, I Dewa Anom Sayoga saat dihubungi secara terpisah mengatakan bahwa dalam giat pemantauan kali ini tim menjaring sebanyak 9 orang pelanggar pemakaian masker.

Baca Juga:  Bersinergi dengan Jurnalis, Polres Jembrana Kumpulkan Puluhan Kantong Darah

“Sebanyak 9 orang ini kami berikan tindakan pembinaan langsung sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. Melalui Operasi Yustisi berkelanjutan ini , kami berupaya terus mengingatkan masyarakat disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, jangan sampai abai dan lengah dengan protokol kesehatan,â€? ujar Anom Sayoga.

Pihaknya lebih lanjut mengatakan akan terus melakukan pendisiplinan masyarakat terkait dengan protokol kesehatan.

Baca Juga:  Sosiolog: Sikap Ambisius Anak Muda Rentan Terjebak "hustle culture"

“Perlu partisipasi dari kita semua untuk bersama sama mencegah penyebaran covid 19,” kata Sayoga.(UB) 

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments