Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliPelaku Pariwisata Dukung Pemerintah Pulihkan Pariwisata Bali

Pelaku Pariwisata Dukung Pemerintah Pulihkan Pariwisata Bali

UPDATEBALI.com, Denpasar – Berbagai ujian dan cobaan menghambat kemajuan pariwisata Bali, mulai dari covid -19 yang sudah menghantui selama 2 tahun lamanya ditambah lagi sekarang muncul varian baru Omicorn. Akankah Pariwisata Bali kembali Pulih?

Ini merupakan wabah international, tidak hanya di Indonesia, namun juga International. Bali sebagai destinasi wisata tentu kena imbasnya. Kita sebagai orang Bali, mari kita sama-sama bahu membahu mendorong kembali bangkitnya pariwisata. Stop pemberitaan mengenai Covid, demikian disampaikan Pelaku Pariwisata Anak Agung Bagus Tri Candra Arka saat ditemua di kediamannya di Denpasar Senin (10/1/2022).

Baca Juga:  Sekda Adi Arnawa Hadiri Upacara Ngenteg Linggih di Desa Adat Bualu

“Mari kita bersama-sama berdoa agar wabah ini cepat hilang, adanya virus ini ambil hikmah positif bagaimana kita harus hidup sehat saat ini,�ujar Gung Cok sapaan akrabnya.

Lebih lanjut dikatakannya, saat ini pemerintah sudah berupaya untuk mengembalikan citra positif pariwisata Bali. Misal dengan pemberian vaksin dosis ke 3, hal seperti ini patut kita dukung.

Baca Juga:  Perusahaan Anak Bangsa Dipercaya Bangun Metaverse Wisata Mediterania

“Apalagi saat ini pelaku pariwisata di Bali juga sudah seluruhnya menerapkan protokol kesehatan, kami yakin pariwisata Bali akan segera pulih seperti dulu lagi,�imbuhnya.(ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments