Minggu, Maret 9, 2025
BerandaPendidikanKenalkan Budaya Tiap Negara, Rektor Unud Hadiri 2nd International Education & Culture...

Kenalkan Budaya Tiap Negara, Rektor Unud Hadiri 2nd International Education & Culture Festival 

 

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Kantor Urusan Internasional Universitas Udayana (KUI Unud) menyelenggarakan 2nd International Education & Culture Festival, dengan tema Study Abroad Seminar and Education Exhibition.

2nd International Education & Culture Festival dihadiri oleh Rektor Universitas Udayana, Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng., Ipu, Perwakilan Konsulat Jenderal India, Perwakilan Kedutaan Besar Inggris, Perwakilan Konsulat Jenderal Australia, Perwakilan Pendidikan Malaysia dan lainnya yang berlangsung di Lantai 4 Gedung Agrokompleks Universitas Udayana, Kampus Sudirman, Denpasar, Selasa (06/12/2022). 

Koordinator KUI, Dr. Eng. Ni Nyoman Pujianiki, ST.,MT.,M.Eng, mengatakan Education Exhibition ini berlangsung mulai dari tanggal 5-6 Desember 2022. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan pendidikan luar negeri yang sejalan dengan program pemerintah dalam bidang MBKM. Peserta yang hadir mulai dari kalangan mahasiswa juga dari SMA yang ada di Denpasar.

"Kepada peserta yang hadir pada kegiatan ini  diharapkan untuk mendapatkan informasi bagaimana budaya disetiap negara, dan informasi beasiswa untuk melanjutkan studi di luar negeri," kata Pujianiki.

Baca Juga:  Dosen Universitas Jenderal Soedirman Raih Gelar Doktor Linguistik di FIB Unud

Rektor Universitas Udayana, Gde Antara dalam sambutannya mengatakan, sangat mengapresiasi atas terselenggaranya Culture Festival Education Exhibition merupakan event kedua disetiap akhir tahun, semacam internasional festival bagi mahasiswa yang menempuh pendidikan di Universitas Udayana. Secara umum juga dapat meningkatkan pariwisata di Bali pasca Covid-19 yang menyerang dunia dapat bangkit kembali. 

"Tujuan terpenting dari event internasional Festival ini adalah untuk saling memperkenalkan budaya negara masing-masing. Sehingga saya harapkan seusai menggelar event Culture Festival Education Exhibition dapat menarik minat para mahasiswa internasional lainnya untuk belajar di Universitas Udayana," harap Rektor Gde Antara.

2nd International Education & Culture Festival diakhiri dengan tarian-tarian dan budaya dari negara Indonesia, Jepang China, India dan Korea.(den/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments