Senin, Maret 10, 2025
BerandaHiburanDorce Gamalama Meninggal Dunia

Dorce Gamalama Meninggal Dunia

UPDATEBALI.com, Jakarta – Kabar duka kembali mewarnai dunia hiburan Indonesia, artis senior Dorce Gamalama meninggal dunia pada hari ini pukul 07.30 WIB di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Simprug, Jakarta dalam usia 58 tahun.

Penyanyi dangdut dan sahabat Dorce, Hetty Sunjaya mengkonfirmasi hal tersebut. Hetty mengatakan bahwa Dorce meninggal karena COVID-19.

Baca Juga:  Wayag Raja Ampat sebagai tempat Pembesar Pari Manta di Dunia

“Iya jam 07.30 pagi meninggal. Beliau kena COVID-19 hampir 3 minggu di rumah sakit,” ujar Hetty saat dihubungi wartawan pada Rabu (16/2/2022).

Hetty mengatakan bahwa kondisi kesehatan Dorce sempat menurun dan tidak sadarkan diri sehingga langsung dilarikan ke RSPP, Simprug.

Dia juga mengatakan tidak bisa melihat jenazah lantaran langsung ditangani oleh petugas.

Baca Juga:  Honda Luncurkan All New Honda Civic Type R, Performa Makin Agresif dan Bertenaga

“Enggak bisa dilihat, langsung diurus rumah sakit. Enggak diizinin sekarang karena COVID-19 enggak bisa lihat,” kata Hetty.

Hetty belum tahu di mana Dorce akan dimakamkan. Dia hanya meminta kepada masyarakat untuk memaafkan segala kesalahannya dan doa terbaik bagi sahabatnya.

“Belum tahu di mana pemakamannya. Masih dalam pembahasannya. Mohon doa, maaf dan keikhlasan atas meninggalnya beliau,” ujarnya.(ub/ant)

Baca Juga:  Tim SAR Swiss Lanjutkan Pencarian Putra Ridwan Kamil dengan Penyelaman
BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments